Spesifikasi Kamera Canon R6 yang Cocok untuk Pemula

Setelah beberapa waktu lalu Canon merilis kameranya yaitu Canon R6, sekarang ini kamera tersebut sudah dapat dibeli oleh masyarakat luas. Kamera ini sepertinya sengaja dirancang khusus untuk fotografer serta videografer yang mendambakan gambar dengan kualitas tinggi dan berbagai macam fitur berkelas atas.

Namun, meskipun kamera ini cocok untuk untuk kaum berkelas atas, para pemula juga tidak sedikit sedikit yang tergoda untuk memilikinya. Diluncurkan bersamaan dengan Canon R5, harga kamera ini di bawah R5. Publik pun seolah-olah membandingkan, pilih membeli R5 atau R6 ini. Lantas, seperti apa saja spesifikasi yang dimiliki oleh kamera ini sehingga banyak dilirik oleh pencinta dunia fotografi? Berikut informasi selengkapnya.

Spesifikasi Canon R6

Kamera ini dibekali dengan prosesor DIGIC X Generasi yang paling baru. Seperti yang kita ketahui, prosesor gambar menjadi komponen elektronik penting dan dapat diibaratkan menjadi otak dari kamera. Dengan menggunakan prosesor DIGIC X, tentu saja gambar yang dihasilkan begitu indah, bahkan ketika menggunakan ISO tinggi. Selain itu, R6 juga memiliki sensor CMOS 20,1 MP, adanya sensor ini nantinya akan membuat warna gambar menjadi terlihat nyata.

Untuk bagian bodi kamera, R6 dibungkus dengan chassis dengan bahan magnesiun alloy serta bodi plastik yang diklaim sudah memiliki weather seal. Weather seal merupakan perlindungan pada bagian dalam kamera, sehingga dengan adanya perlindungan ini, kamera akan bebas dari kelembaban dan debu.

Beralih pada bagian autofocus. Canon R6 memiliki spesifikasi yang hampir sama dengan sang kakak, yakni R5. R6 memiliki sistem Dual Pixel CMOS AF II. Dengan munculnya teknologi ini, kemampuan pencarian fokus kamera akan sangat cepat dan presisi dibandingkan dengan kamera lain. Selain itu AF area yang dimilikinya menyentuh angka 100% dari keseluruhan bidang fokus, sehingga kamera akan memiliki fokus yang akurat dan cepat untuk membidik objek, walaupun pada bagian pinggir bingkai bidikan.

Tak hanya itu, R6 memiliki dukungan AF tracking atau Eye untuk manusia serta berbagai binatang seperti kucing, anjing, bahkan burung. Kamera ini sangat cocok bagi Anda yang sering mengandalkan kamera untuk mengamati hewan.

Dari segi kemampuannya untuk mengambil gambar, R6 memiliki kemampuan 12 fps mechanical shutter serta 20 fps electronic shutter. R6 juga menjadi kamera all rounder, sehingga Anda dapat mengandalkannya untuk mengambil gambar atau pun video. Dari segi video, kamera ini dapat merekam video yang memiliki resolusi 4K 59,94 fps. R6 juga telah dilengkapi dengan in body stabilization 5-axis. Pada bagian pengoperasiannya, kamera ini dibekali dengan electronic viewfinder OLED beresolusi 3,69 juta dot. Sedangkan untuk layar fully articulatingnya hingga 3 inci dan resolusi 1,62 juta dot.

Harga Kamera Canon R6

Tertarik untuk memiliki kamera unggulan ini? Sekarang ini R6 sudah dapat ditemukan di marketplace. Untuk masalah harga, R6 di banderol mulai dari Rp 36 jutaan, dengan varian body only. Sedangkan, untuk body beserta dengan lensa, di banderol Rp 42 jutaan serta Rp 52 jutaan. Harga ini sedikit lebih rendah dibandingkan dengan sang kakak R5. Bila melihat dari spesifikasinya, tentu saja harga ini cukup menarik. Lebih-lebih kamera ini bukan hanya cocok digunakan untuk kalangan pemula, namun juga kalangan profesional.

Setelah melihat serangkaian spesifikasi unggul yang dimiliki Canon R6 hingga harga pasaran yang dimilikinya, apakah Anda semakin tertarik untuk membawanya pulang?

Share

You may also like...